PENERAPAN ARSITEKTUR KONTEMPORER PADA BANGUNAN PARAHYANGAN AUTOMOTIVE VOCATIONAL HIGH SCHOOL DI KOTA BARU PARAHYANGAN, KABUPATEN BANDUNG BARAT

Authors

  • Fattih Alfadillah Andrian
  • Erwin Yuniar Rahadian
  • Noveryna Dwika Reztrie

Keywords:

Arsitektur Kontemporer, Pendidikan, Sekolah

Abstract

Abstrak
Pendidikan merupakan sebuah pembelajaran dalam ilmu pengetahuan, keterampilan serta kebiasaan dalam sekolompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi. Sekolah merupakan sebuah media Pendidikan Formal. Sekolah dibentuk untuk memberikan sarana pembelajaran untuk masyarakat yang ada disekitarnya. Sekolah Menengah Kejuruan merupakan salah satu bentuk Pendidikan Formal yang memiliki fokus pembelajaran di bidang khusus, salah satunya otomotif. SMK Otomotif memberikan pembelajaran mengenai pembuatan, pemeliharaan dan perbaikan seputar kendaraan. Bangunan sekolah pada umumnya memiliki desain yang monoton, sehingga penerapan desain yang berbeda akan memberi kesan yang berbeda pada bangunan ini. Penerapan Desain kontemporer salah satunya, dengan penerapan desain ini akan memberi nuansa yang berbeda pada bangunan sekolah. Dengan Lokasi di Kota Baru Parahyangan yang memiliki desain bangunan yang unik dan ikonik akan membuat bangunan sekolah ini lebih kontekstual jika menggunakan desain kontemporer.Penerapan desain ini juga ditujukan untuk membuat sebuah bangunan yang ekspresif dan dinamis, sehingga bangunan tidak monoton dan membosankan.
Kata Kunci: Arsitektur Kontemporer, Pendidikan, Sekolah.

Abstract
Education is learning in knowledge, skills, and habits in a group of people passed down from one generation to another. School is a medium of formal education. Schools were formed to provide learning facilities for the people around them. Vocational High School is a form of formal education that focuses on learning in specific fields, one of which is automotive. Vocational High School Automotive provides learning about the manufacture, maintenance, and repair of vehicles. School buildings generally have a monotonous design, so the application of different designs will give a different impression to this building. The application of contemporary design is one of them, and the application of this design will give a different feel to the school building. With a location in Kota Baru Parahyangan which has a unique and iconic building design, it will make this school building more contextual if it uses a contemporary design. The application of this design is also intended to create an expressive and dynamic building so that the building is not monotonous and boring.
Keywords: Contemporary Arhitecture, Education, School.

References

“Pendidikan” [Online]. Available: https://id.wikipedia.org/wiki/Pendidikan [Diakses pada 28 Januari 2023]

“Sekolah Menengah kejuruan” [Online]. Available: https://id.wikipedia.org/wiki/Pendidikan [Diakses pada 28 Januari 2023]

"Automotif" [Online]. https://kbbi.web.id/automotif. [Diakses pada 28 Januari 2023]

“Kota Bau Parahyangan” [Online]. Available: https://info-kotabaruparahyangan.com #:~:text=Kota%20Baru%20Parahyangan%20merupakan%20sebuah,di%20setiap%20tatar%20(cluster). [Diakses pada 29 Januari 2023]

“Sekolah Menengah Kejuruan SMK Siap Kerja, Cerdas, Kompetitif” [Online]. Available: https://www.silabus.web.id/sekolah-menengah-kejuruan-smk-siap-kerja-cerdas-kompetitif/. [Diakses pada 29 Januari 2023]

“Arsitektur Kontemporer Adalah” [Online]. Available: https://mahasiswa.yai.ac.id/v5/data_mhs/ta/1534190003/BAB%201%20-%205.pdf [Diakses pada 28 November 2022]

Husna Desi1, Lily Mauliani1, Yeptadian Sari1; "Penerapan Arsitektur Kontemporer Pada Sekolah Model Dan Mode Muslim Dian Pelangi"; 2022; diakses melalui https://jurnal.umj.ac.id/index.php/purwarupa/article/download/2863/2917 [Diakses pada 28 November 2022]

Moch Rivaldi Mugist Alfaridz , dan Dwi Kustianingrum; "Penerapan Konsep Arsitektur Kontemporer Pada Bangunan The Anagata Apartment Di Kota Bandung "; 2022; diakses melalui https://eproceeding.itenas.ac.id/index.php/fad/article/download/1076/1045/1078 [Diakses pada 28 November 2022]

“Teori Charles Jenks Arsitektur Kontemporer” [Online]. Available: http://repository.unika.ac.id/26571/6/16.A1.0117-Regina%20Elke%20Clarissa_BAB%20V_a.pdf [Diakses pada 29 Januari 2023]

“Ciri-cir Arsitektur Kontemporer” [Online]. Available: http://e-journal.uajy.ac.id/11419/4/TA142823.pdf [Diakses pada 30 Januari 2023]

“Prinsip Arsitektur Kontemporer” [Online]. Available: https://dspace.uii.ac.id/bitstream/handle/123456789/6143/BAB%20II.pdf [Diakses pada 30 Januari 2023]

Downloads

Published

2023-02-28

Issue

Section

2023 Arsitektur