Struktur sebagai Alternatif Desain Era New Normal pada Rancangan Shopping Center ‘The Arbor Mall’ di Kota Baru Parahyangan

Authors

  • R. Yasyfa S Prawiradinata

Keywords:

estetika, era new normal, pandemi, pusat perbelanjaan, struktur

Abstract

ABSTRAK
Satu tahun lebih perkembangan penyebaran pandemi covid-19 meresahkan kehidupan manusia dimana ruang gerak menjadi serba terbatas dan dibatasi, tanpa terkecuali dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Protokol kesehatan dijalankan mengingat ruang gerak yang dibutuhkan mejadi diluar kebiasaan, sehingga dibutuhkan standar ruang yang sesuai dengan protokol kesehatan.
Kebutuhan akan hidup tidak hanya terbatas pada kebutuhan dasar saja, melainkan juga pada kebutuhan yang bersifat rekreatif dan menghibur. Hal ini melihat perkembangan selama pandemi covid-19 dimana masyarakat sering kali tidak bisa menahan keinginan untuk mendapatkan kebutuhan pokok sekaligus kebutuhan yang bersifat rekreatif dengan tetap mendapatkan kenyamanan dan keamanan terutama dari penyebaran virus covid-19. Kebutuhan ruang yang dibutuhkan berkaitan dengan era new normal adalah ruang yang memiliki ruang gerak yang lebih besar. Salah satu pemenuhan kebutuhan ruang tersebut dapat dipenuhi dengan penggunaan struktur bentang lebar, sekaligus menjadikannya sebagai sebuah elemen estetika dengan mendesain struktur bangunan yang berbeda dengan struktur pada umumnya seperti bentuk kolom yang dimodifikasi serta diperlihatkannya struktur atap pada bangunan.
Kata kunci: estetika, era new normal, pandemi, pusat perbelanjaan, struktur.

ABSTRACT
For more than a year the spread of Covid-19 pandemic disturbed human life where activity has been limited, without exception in meeting its needs. Health protocol are in effect given that the range of motion required is out of the norm, so it requires a standard of space consistent with the health protocol.
The Need for life is limited not only to basics, but also to recreative and entertaining needs. It’s looking at developments during the covid-19 pandemic where people are often unable to resist the need for both basic and recreative needs by still gaining comfort and safety especially from the spread of the covid-19 virus. The need for space relating to the new normal era is that space has greater motion. One of the fulfillments of the needs of space can be met with the use wide span structure, as well as an aesthetic element by designing structures that differ from structures in general such as the modified column shape and the show of roof structure in building.
Keywords: aesthetic, new normal era, pandemic, shopping center, structure.

References

Beddington, Nadine (1982). Design for Shopping Center. Mc. Graw-Hill Book Company.

Djelantik, A.A.M (1999). Estetika – Sebuah Pengantar, MSPI, Bandung.

Jagad.id, Pohon: Jenis, Macam Bagian dan Fungsinya. Diakses pada 18 Mei 2021 dari https://jagad.id/pohon-jenismacam-bagian-dan-

fungsinya/

Maitland, B (1985). Shopping Malls-Planing and Design. New York: Langman Group Limited. (Dalam tugas akhir Wibowo, A. S (1999).

Shopping Street. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada.

Sari, Nasmi Herlina (2018). Material Teknik. Indonesia.

Schodeck, Daniel L (1980). Structure, USA Prantise hall-Inc.

Shopping Center (Def. 1) (n.d). Dalam Meriam Webster. Diakses pada 25 Mei 2021 dari https://www.merriam-webster.com/

Downloads

Published

2021-10-23

Issue

Section

2021 Arsitektur