Manufaktur Bilah Horizontal Axis Wind Turbine (HAWT) Tipe Taperless Menggunakan Airfoil Clark Z Untuk TSD – 500Watt

Penulis

  • Hafidzan Guaribumedian Institut Teknologi Nasional Bandung
  • Tri Sigit Purwanto Institut Teknologi Nasional Bandung

Kata Kunci:

Manufacture, The Blade, Taperless

Abstrak

ABSTRAK
Bilah merupakan suatu komponen yang terdapat pada turbin angin yang memiliki peran sangat penting karena bilah adalah komponen yang berinteraksi langsung dengan angin. Bilah berfungsi untuk mengkonversikan energi angin menjadi energi mekanik. Manufaktur merupakan suatu proses pengolahan bahan baku menjadi suatu produk, dalam hal ini membentuk kayu menjadi bilah. Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui metode yang digunakan, apa saja proses, alat dan bahan dalam manufaktur bilah. Metode yang digunakan pada proses manufaktur bilah ini yaitu metode manual mesin dengan menggunakan mesin ketam, mesin gerinda, dan mesin bor, kemudian dilanjutkan dengan quality control dan balancing. Pada tulisan kali ini Penulis menggunakan kayu mahoni (Swietenia macrophylla) sebagai bahan baku utama untuk dijadikan bilah, karena kayu mahoni memiliki tingkat kekerasan dan kelenturan yang baik. Jika sudah di tahap balancing lakukan pengecekan menggunakan mal negatif secara berkala agar tidak terjadinya pemakanan yang berlebih.


ABSTRACT
The blade is a component contained in the wind turbine which has a very important role because the blade is a component that interacts directly with the wind. The blade functions to convert wind energy into mechanical energy. Manufacture is a process of processing raw materials into a product, in this case forming wood into slats. This paper aims to determine the methode used, what processes, tools and materials are used in manufacturing blades, then proceed with quality control and balancing. The method in this blade manufacturing process is the manual machine method using a planer machine, grinding machine, and drilling machine. In this paper the author uses mahogany (Swietenia macrophylla) as the main raw materials for making blades, because mahogany wood has a good level of hardness and flexibility. If the balancing stage is over, check using the negative mal periodically so that there is no excessive feeding.

Diterbitkan

2023-02-23