Pemilihan Supplier Tepung Terigu Menggunakan Metode Fuzzy Analytical Hierarchy Process (FAHP) di Perusahaan Roti Sawargi

Penulis

  • Risa Destriyanti

Kata Kunci:

Pemilihan supplier, Kriteria, Supplier terbaik, Fuzzy Analaytical Hierarchy Process (FAHP), AHP

Abstrak

Roti Sawargi merupakan perusahaan yang bergerak di industri makanan. Produk yang diproduksi Roti Sawargi yaitu aneka macam roti kopyor dan roti mocca. Pemilihan bahan baku suatu hal yang terpenting di Perusahan Roti Sawargi. Tepung terigu merupakan bahan utama dalam pembuatan roti. Roti Sawargi memiliki 4 supplier contohnya supplier bahan baku tepung terigu. Perusahaan mengalami permasalahan pemilihan supplier karena kinerja supplier yang tidak sama. Ketidaksamaan ditunjukkan dengan adanya keterlambatan pengiriman, harga yang berbeda dan ketidaksesuaian kualitas pasokan dengan standar perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan supplier terbaik berdasarkan kriteria dan sub kriteria yang telah disesuaikan oleh perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode Fuzzy Analaytical Hierarchy Process (FAHP). Fuzzy AHP (F-AHP) merupakan penggabungan metode antara AHP dengan pendekatan konsep fuzzy. Metode Fuzzy AHP dapat menutupi kekurangan metode AHP, yaitu ketidakpresisian dalam mengatasi Multi criteria decision making yang memiliki kriteria yang bersifat subjektif. Metode Fuzzy Analaytical Hierarchy Process (FAHP) digunakan untuk mendapatkan hasil ranking pemilihan supplier. Kriteria yang digunakan untuk melakukan pemilihan supplier adalah quality, price, delivery, warranty and claim policies, communication system, repair services, dan operational control. Penelitian ini menggunakan metode Fuzzy Analaytical Hierarchy Process (FAHP). Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 7 kriteria. Hasil penilaian tingkat kepentingan alternatif dalam pemilihan supplier menghasilkan bobot yaitu supplier 1 dengan bobot 0,313, supplier 2 dengan bobot 0,305, supplier 3 dengan bobot 0,279, dan supplier 4 dengan bobot 0,266.

Diterbitkan

2023-02-23