Visualisasi Area Potensi Banjir Menggunakan Webgis Pada Kawasan Bandung Utara, Jawa Barat

Authors

  • Wildan Ramdhani
  • Thonas Indra

Keywords:

Potensi Banjir, Kawasan Bandung Utara, WebGIS, ArcGIS Online

Abstract

Area potensi banjir pada Kawasan Bandung Utara yang meliputi Kecamatan Cimenyan, Kecamatan Cilengkrang, dan Kecamatan Cileunyi memiliki beberapa faktor yaitu curah hujan yang tinggi, masalah drainase dan kondisi perubahan lahan. Berdasarkan penelitian sebelumnya menggunakan sistem informasi geografis dan hasilnya tidak dapat terpublikasikan maka dibuatkan penelitian lanjutan berupa visualisasi area potensi banjir pada Kawasan Bandung Utara yang melipuli Kecamatan Cimenyan, Kecamatan Cilengkrang, dan Kecamatan Cileunyi menggunakan WebGIS dan dibangun mengunakan platform ArcGIS online. Metode yang digunakan menggunakan metode user need analysis dan pengumpulan data menggunakan metode overlay. Berdasarkan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa visualisasi area potensi banjir menggunakan WebGIS dapat berjalan dengan baik. Terdapat 3 kelas pada area potensi banjir pada Kawasan Bandung Utara yang meliputi Kecamatan Cimenyan, Kecamatan Cilengkrang, dan Kecamatan Cileunyi yaitu: tinggi, sedang, dan rendah.

Downloads

Published

2023-12-04

Issue

Section

Prosiding FTSP Series 6