Analisis Deforestasi Menggunakan Supervised Learning di Kabupaten Kampar Provinsi Riau

Authors

  • IRGI SALSA DESTRIAWAN
  • DIAN N. HANDIANI

Keywords:

Deforestasi, Sentinel-2A, Random Forest, Google Earth Engine, Kabupaten Kampar

Abstract

Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, memiliki luas wilayah sebesar 1.128.900 ha, dengan kawasan hutan pada tahun 2019 mencapai 571.600 ha atau sekitar 50,58% dari luas total kabupaten. Namun, deforestasi yang semakin meningkat dan menjadi masalah utama yang mengakibatkan penurunan luas hutan di wilayah Kabupaten Kampar. Penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk memetakan dan menganalisis sebaran deforestasi di Kabupaten Kampar berdasarkan data pada tahun 2019 dan 2022. Dalam penelitian ini, metode interpretasi citra visual digunakan dengan memanfaatkan citra satelit Sentinel-2 SR dan menerapkan metode supervised algoritma random forest pada platform Google Earth Engine. Hasil analisis menunjukkan tingkat akurasi keseluruhan (overall accuracy) sebesar 91,10% pada tahun 2019 dan 92,16% pada tahun 2022. Hasil penelitian ini menunjukkan deforestasi dengan luas total mencapai 101.334,58 ha. Informasi ini diharapkan dapat memberikan wawasan penting bagi pengelolaan hutan dan upaya reforestasi di wilayah Kabupaten Kampar untuk mengatasi masalah deforestasi dan memastikan keberlanjutan sumber daya alam di wilayah tersebut.

Downloads

Published

2023-12-04

Issue

Section

Prosiding FTSP Series 6