IDENTIFIKASI SENSE OF PLACE PADA PERMUKIMAN PADAT PENDUDUK (STUDI KASUS: KAMPUNG PELANGI 200, KELURAHAN DAGO, KECAMATAN COBLONG)

Authors

  • ROYANI ALIYA HASBULLAH

Keywords:

kepadatan penduduk, kampung kota, sense of place

Abstract

Permukiman padat di perkotaan seperti Kampung Pelangi 200 disebut sebagai kampung kota yang identik dengan ketidakteraturan. Sebuah tempat dinyatakan layak huni tidak hanya berdasarkan keteraturan fisik kawasan, tetapi kelayakan huni dapat diukur melalui sense of place yang menunjukkan perasaan seseorang saat berada di suatu tempat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat sense of place yang dibentuk melalui komponen pembentuk sense of place yaitu bentuk fisik, aktivitas dan makna menurut persepsi warga Kampung Pelangi 200. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang menggunakan pendekatan positivistik. Pengambilan data menggunakan kuesioner pertanyaan tertutup yang disusun dengan skala semantic-differential terkait komponen pembentuk sense of place, serta pertanyaan terbuka untuk mengetahui opini responden. Alat analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif berupa distribusi frekuensi dan opini responden mengenai Kampung Pelangi 200 dianalisis menggunakan teknik analisis isi kuantitatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sense of place warga Kampung Pelangi 200 terdapat pada tingkat attachment to a place.

Downloads

Published

2021-12-17

Issue

Section

Prosiding FTSP Series 1