ANALISIS PERBANDINGAN INTENSITAS CAHAYA PEMINDAIAN MENGGUNAKAN DEPTH CAMERA UNTUK PEMODELAN 3 DIMENSI

Authors

  • MOH BASYID BASYID Institut Teknologi Nasional Bandung
  • Frendi Aditya Institut Teknologi Nasional Bandung

Abstract

Pembuatan model 3D sangat diperlukan dalam bidang arkeologi guna perekaman, dokumentasi dan keperluan rekonstruksi dalam rangka perlindungan dan pemeliharaan benda bernilai historis yang tinggi seperti artefak-artefak peninggalan zaman dulu. Kinect XBOX 360 menjadi alternatif dalam membentuk model 3D pada objek-objek yang berukuran relatif tidak terlalu besar. Namun Kinect XBOX 360 memiliki kelemahan dalam nilai iluminansi pada saat pemindaian mengingat alat ini merupakan alat yang diperuntukan untuk kegiatan di dalam ruangan. Maka di dalam penelitian ini akan dicari nilai iluminansi yang memberikan hasil pemodelan yang maksimal serta tingkat ketelitian geometrik yang baik. Pada penelitian ini pemindaian dilakukan dengan 3 rentang nilai iluminansi yaitu 60-750 lux, 750-2000 lux, dan 2000-6000 lux. Hasil penelitian menunjukan rentang nilai iluminansi 60-750 lux memberikan hasil yang maksimal dalam pembentukan model dan kualitas geometriknya, sedangkan rentang nilai iluminansi 750-2000 lux masih dapat memodelkan objek dengan cukup baik, lain halnya dengan rentang nilai iluminansi 2000-6000 lux yang tidak dapat memodelkan objek secara keseluruhan.

Downloads

Published

2022-03-14

Issue

Section

Prosiding FTSP Series 3