Naskah ini versi lama yang diterbitkan pada 2022-06-14. Baca versi terbaru.

Analisis Kondisi Arrester di Gardu Induk Ujung Berung PT PLN (Persero) Transmisi Jawa Bagian Tengah

Penulis

  • ADE KURNIAWAN Teknik Elektro Institut Teknologi Nasional Bandung
  • Teguh Arfianto Teknik Elektro Institut Teknologi Nasional Bandung

Kata Kunci:

arrester, transfomator, thermovisi, surja, konduktor, lightning, conductor

Abstrak

ABSTRAK
Surge Arrester merupakan peralatan yang didesain untuk melindungi peralatan lain dari tegangan surja (baik surja hubung maupun surja petir) dan pengaruh fllow current. Sebuah arrester harus mampu bertindak sebagai insulator, mengalirkan beberapa miliampere arus bocor ke tanah pada tegangan sistem dan berubah menjadi konduktor yang sangat baik, mengalirkan ribuan ampere arus surja ke tanah. Adapun tujuan penelitian untuk mengetahui kondisi arrester. Untuk mengetahui kondisi tersebut maka dilakukan pengukuran nilai tahanan insulasi, tahanan pentanahan serta perhitungan suhu klem. Berdasarkan pengujian thermovisi, selisih suhu klem terhadap konduktor adalah 5,14 s.d 8,3 °C. Nilai tahanan insulasi dari arrester pada tegangan operasional adalah 46,3 s.d 339 KΩ berdasarkan hasil yang didapat dari pengujian maka kondisi tersebut masih dalam keadaan baik, sesuai dengan standar PLN karena selisih suhu klem terhadap konduktor < 10 ℃.

ABSTRACT
Surge Arrester is equipment that is designed to protect other equipment from surge voltage (both connecting and lightning surges) and the influence of fllow current. An arrester must be able to act as an insulator, drain several milliamperes of current leaking to the ground at system voltage and turn into an excellent conductor, flowing thousands of amperes of surge current to the ground. The research objective is to determine the condition of arresters. To find out these conditions, measurements of insulation resistance, earth resistance and temperature clamp calculations were taken. Based on thermovision testing, the temperature difference between clamps and conductors is 5.14 to 8.3 ° C. The insulation resistance value of the arrester at the operational voltage is 46.3 to 339 KΩ based on the results obtained from the test, the condition is still in good condition, in accordance with PLN standards because of the difference in clamp temperature to the conductor <10 ℃.

Diterbitkan

2022-06-14

Versi