SISTEM PERUSAHAAN DAN USULAN PERBAIKAN KAPASITAS PERENCANAAN PRODUKSI SEMPRIT COKELAT MENGGUNAKAN METODE ROUGH CUT CAPACITY PLANNING (RCCP) PADA PT XY
Kata Kunci:
Forecasting, MPS, BOL, RCCP, PeramalanAbstrak
PT XY unit is a company engaged in the food industry that produces various kinds of processed cakes including soes cakes, pastries, breads, pastries, tarts and cakes. In producing these cake preparations, the company implements a make to order system so that the company will only carry out the production process when there are orders every day. Chocolate syringe is one of the processed pastries that is in great demand by consumers. The demand for chocolate syringes fluctuates every period, so the company does not know the amount of production capacity which causes the company to be unable to meet consumer demand according to the allotted time. This can be detrimental to the company because of reduced consumer confidence and the company experiencing profit loss. The Rough Cut Capacity Planning (RCCP) method is a method used to compare the available production capacity with the
required production capacity in the coming period. Based on the data processing that has been done, there are two work stations that are used excessively, namely the pastry table work station and the oven work station. Therefore, companies can make several suggestions for improvements, namely allocating production to similar machines, subcontracting with other companies, backordering, increasing the number of machines and workers, and doing overtime. Key Words: Forecasting, MPS, BOL, RCCP
PT XY merupakan perusahaan yang bergerak di industri makanan yang
memproduksi berbagai macam olahan kue diantaranya adalah kue soes, pastry,
roti, kue kering, kue tart, dan cake. Dalam memproduksi olahan kue tersebut,
perusahaan menerapkan sistem make to order sehingga perusahaan hanya akan melakukan proses produksi ketika terdapat pesanan setiap hari. Semprit cokelat merupakan salah satu olahan dari kue kering yang banyak diminati oleh konsumen. Permintaan semprit cokelat berfluktuatif setiap periodenya, sehingga perusahaan tidak mengetahui jumlah kapasitas produksi yang menyebabkan perusahaan tidak dapat memenuhi permintaan konsumen sesuai waktu yang ditentukan. Hal tersebut dapat merugikan perusahaan karena berkurangnya kepercayaan konsumen serta perusahaan mengalami loss profit. Metode Rough Cut Capacity Planning (RCCP) merupakan metode yang digunakan untuk membandingkan kapasitas produksi tersedia dengan kapasitas produksi yang dibutuhkan pada periode yang akan datang. Berdasarkan pengolahan data yang telah dilakukan, terdapat dua stasiun kerja yang digunakan secara berlebihan yaitu SK meja pastry dan SK oven. Oleh karena itu, perusahaan dapat melakukan beberapa usulan perbaikan yaitu mengalokasikan produksi ke mesin serupa, subkontrak dengan perusahaan lain, backorder, menambah jumlah mesin dan tenaga kerja, serta melakukan overtime. Kata Kunci : Peramalan, MPS, BOL, RCCP