Usulan Strategi Mitigrasi Risiko Rantai Pasok Bagian Pengadaan Bahan Baku Berdasarkan Matriks House of Risk (HOR) pada UD. Anugrah Agung

Penulis

  • MOHAMAD FAURIZA RAHMANI WARDANA
  • ARIE DESRIANTY

Kata Kunci:

house of risk, mitigasi risiko, rantai pasok

Abstrak

Setiap bagian atau aktivitas rantai pasok memiliki risikonya tersendiri yang dapat merugikan perusahaan, sehingga perlu mengetahui risiko dari setiap proses tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui berbagai risiko yang mungkin dapat terjadi dari setiap aktivitas rantai pasok pada perusahaan serta memberikan usulan strategi mitigasi untuk setiap penyebab risiko menggunakan matriks House of Risk (HOR). Keterbatasan persediaan bahan baku yang terjadi pada perusahaan dapat mengakibatkan gangguan pada aktivitas rantai pasok seperti terganggunya proses produksi dan keterlambatan dalam pengiriman bahan baku maupun produk jadi. Hasil penelitian ini diperoleh 17 kejadian risiko (risk event) dan 29 penyebab risiko (risk agent). Penyebab risiko (risk agent) yang diperoleh tersebut dipilih beberapa penyebab risiko dengan menggunakan diagram pareto untuk diberikan usulan strategi mitigasi. Penyebab risiko (risk agent) yang terpilih berdasarkan diagram pareto sebanyak 18 agen risiko. Strategi mitigasi yang diusulkan untuk perusahaan yaitu sebanyak 7 strategi mitigasi.

Diterbitkan

2023-02-23